SuaraSoreang.id – Seorang lansia asal Semarang yang hidup sebatang kara selama belasan tahun sama halnya seperti kisah Tiko dan Ibu Eny yang hidup dalam serba kekurangan.
Tidak jauh berbeda dengan Tiko dan Ibu Eny, Pak Edy hidup di kediamannya tanpa lampu dan air hanya sampah dan barang bekas yang menemaninya hingga saat ini.
Pak Edy menjalani hidupnya sendiri setelah istrinya meninggal dunia.
Setelah istrinya meninggal, Anaknya tidak lagi menjenguk sang Ayahanda dan menelantarkannya.
Baca Juga:Rumah Tiko Sepi, Ibu Eny Pulang? Inilah Fakta Sebenarnya
Kabarnya, Anak-anak dari Pak Edy ada yang sudah menikah juga ada yang sedang melanjutkan pendidikannya ke jenjang sarjana.
Kini Pak Edy harus menelan pahit keadaan tersebut dengan melangsungkan hidup hanya mengandalkan jual barang bekas dan belas kasihan dari orang lain.
Setelah sosoknya ramai diperbincangkan, Pak Edy banyak kedatangan tamu dari orang-orang baik yang ingin membantunya.
Dari beberapa orang Youtuber hingga orang yang sengaja menyempatkan hadir untuk melihat kondisi rumah dari Pak Edy dan memberi sedikit rezekinya.
Kondisi rumahnya sekarang sangat memprihatinka, Pak Edy hanya ditemani sampah dan barang bekas.
Baca Juga:Berita Hoax Terkait Tiko dan Ibu Eny Tersebar Luas, Sosok Ini Murka: Nggak Punya Otak
Penerangan yang cukup terbatas hanya menggunakan sebuah lilin.
Pada saat salah seorang Youtuber yang meliputnya sendirian dirumahnya seketika kaget dengan adanya suara benda yang jatuh ke atap rumah hingga jatuh beberapa kali.
Dikutip dari video salah seorang Youtuber yang berkunjung kerumah Pak Edy pada malam sendirian pada Minggu (29/1/2023).
Ia juga mengungkapkan merasa tidak akan betah ketika 1 malam saja menginap dirumah Pak Edy tersebut.
Sumber Kanal Youtube :
REVIEW MALAM RUMAH PAK EDY! (Bucin TV)