Ilija Spasojevic Dicoret Sebelum Lawan Persib, Apa Bisa Bali United Pamer Kemenangan Lagi? Ini Kata Coach Teco

Jadwal Bali United vs Persib Bandung Jumat (10/2/2023). Bali United lawan Persib tidak akan diperkuat Ilija Spasojevic.

Yani Fatmawati
Rabu, 08 Februari 2023 | 15:22 WIB
Ilija Spasojevic Dicoret Sebelum Lawan Persib, Apa Bisa Bali United Pamer Kemenangan Lagi? Ini Kata Coach Teco
Kolase Spaso dan Coach Teco serta selebrasi pemain Persib. Jadwal Bali United vs Persib Bandung Jumat (10/2/2023). Bali United lawan Persib tidak akan diperkuat Ilija Spasojevic. (soreang.suara.com)

SuaraSoreang.id - Ilija Spasojvic dicoret dari skuad inti Bali United jelang pertandingan kontra Persib.

Melihat jadwal pertandingan, Bali United vs Persib akan bertarung pada Jumat (10/2/2023) di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Namun pada laga penting itu, Bali United dipastikan tidak akan diperkuat mantan pemain Persib, Ilija Spasojevic.

Kira-kira apa jadinya Bali United jika saat melawan Persib nanti tidak diperkuat Ilija Spasojevic?

Baca Juga:Tiko Belum Mau Nikah, Ibu Eny Justru Bilang Gini...

Akankah Bali United pamer kemenangan lagi?

Persiapan dilakukan Bali United untuk menghadapi Persib Bandung pada laga pekan ke-23 BRI Liga 1 2022/2023.

Saat melawan Persib nanti, tim berjuluk Serdadu Tridatu dipastikan minus penyerang andalannya, Ilija Spasojevic.

Kepastian Ilija Spasojevic dicoret dari skuad Bali United saat lawan Persib ini diumumkan di laman klub.

Disebutkan di sana jika Ilija Spasojvic dicoret lantaran mendapat hukuman berupa akumulasi empat kartu kuning.

Baca Juga:Gila! Bank Indonesia Laporkan Kenaikan Cadangan Devisa Hingga 139,4 Miliar Dolar AS

Pemain naturalisasi Ilija Spasojevic ini benar-benar terpaksa harus meninggalkan Bali United.

Dia harus menyingkir dalam satu laga lantaran hukuman akumulasi empat kartu kuning.

Ilija Spasojvic mendapat kartu kuning sebagai akumulasi saat Bali United kalah 1-2 dari Barito Putera pada menit ke-78.

Dalam laga itu tampak Ilija Spasojvic melakukan protes kepada wasit, Agus Fauzan Arifin.

Kolase para pemain Persib dan Coach Luis Milla. Luar biasa, ternyata begini cara Luis Milla menjadikan Persib tim yang digjaya. Ada 14 pertandingan tanpa terkalahkan. [soreang.suara.com]
Kolase para pemain Persib dan Coach Luis Milla. Luar biasa, ternyata begini cara Luis Milla menjadikan Persib tim yang digjaya. Ada 14 pertandingan tanpa terkalahkan. (sumber: soreang.suara.com)

Seperti yang diketahui bersama dalam Pasal 57 ayat (3) Regulasi Liga 1 2022/2023 dijelaskan bahwa: Pemain yang memperoleh akumulasi 4 kartu kuning dalam 4 Pertandingan yang berbeda selama berlangsungnya BRI Liga 1, tidak diperkenankan untuk bermain 1 kali pertandingan pada Pertandingan berikutnya setelah akumulasi tersebut tercapai. Aturan larangan satu Pertandingan ini juga berlaku untuk setiap akumulasi 3 kartu kuning berikutnya dalam 3 Pertandingan yang berbeda selama berlangsungnya BRI Liga 1

“Situasi normal dalam sepak bola ketika ada pemain yang harus absen karena akumulasi kartu kuning. Spaso waktu itu ada protes ke wasit setelah dihajar dalam area kotak penalti tapi tidak pelanggaran buat Bali United,” jelas pelatih yang akrab disapa coach Teco tersebut.

Atas hal itu, Coach Teco pun mengaku sudah mulai mempersiapkan strategi baru demi meraih hasil positif menghadapi Persib Bandung setelah dalam empat laga beruntun belum mendapat kemenangan sekalipun.

Dikatakan, Privat Mbarga dengan koleksi 9 golnya ditambah dengan penyokong dari Rahmat dengan 6 golnya dan Irfan Jaya yang sudah memiliki 2 gol kemungkinan akan menjadi solusi lini depan Bali United menghadapi Persib Bandung.

Tidak hanya itu, Kadek Dimas Satria juga bisa menjadi pilihan lain yang patut dicoba Coach Teco demi menjaga situasi tim untuk bisa meraih hasil positif di putaran kedua.

Selain itu ada pula, Jajang Mulyana yang bisa dijadikan pilihan sebagai pengganti peran Spaso di posisi pencetak gol bagi Bali United tersebut.

Jamul, sapaan akrabnya ini memang terlahir sebagai seorang striker berbahaya masa mudanya sebelum paten menjadi seorang pemain belakang. (*)

Artikel ini dibuat Dinda tayang juga di denpasar.suara.com berjudul Bukan Kehendak Coach Teco! Spasojevic Dipastikan Dicoret pada Laga Bali United vs Persib Bandung















REKOMENDASI

BERITA TERKAIT

Persib

Terkini

Tampilkan lebih banyak