Resep Ramadhan: Kolak Durian, Takjil Favorit Rasanya Enak Dijamin Ketagihan

Selain dimakan mentah, durian juga bisa diolah menjadi kolak. Kolak durian memiliki tekstur yang lumer dimulut dan memiliki bau khas durian, kolak durian menjadi makanan yang cukup populer di Indonesia. Kolak durian biasanya disajikan dengan nasi ketan

Alya
Sabtu, 11 Maret 2023 | 15:25 WIB
Resep Ramadhan: Kolak Durian, Takjil Favorit Rasanya Enak Dijamin Ketagihan
Kolak durian adalah salah satu olahan kolak yang cocok dimakan saat berbuka puasa. ((Youtube/mrs TeeRecipe))

SuaraSoreang.id - Ramadhan sebentar lagi, berbuka puasa selalu identik dengan sesuatu yang manis. Kolak menjadi salah satu menu berbuka yang paling populer di Indonesia karena memiliki banyak varian salah satunya dari durian.

Selain dimakan langsung, durian juga dapat diolah sebagai Kolak. Kolak durian sangat diminati karena rasanya yang manis, tekstur yang lumer didalam mulut dan bau khas durian yang sangat memanjakan indra penciuman, membuat siapapun yang melihatkan akan ngiler. 

Kolak durian bisa disajikan dengan nasi ketan, atau dicampur dengan bahan-bahan yang lain seperti labu kuning, pisang, ubi jalar dan kolang kaling. Berikut bahan-bahan dan cara membuatnya:

Bahan-bahan kolak durian :

Baca Juga:Resep Terong Crispy Cocok Jadi Menu Berbuka Puasa di Bulan Ramadhan

- 600gr durian kupas 
- 600ml santan 
- 100gr gula pasir
- 75gr gula merah
- 1 1/2sdm tepung maizena 
- Daun pandan 
- Secukupnya garam
- Air secukupnya
- Labu kuning, pisang, ubi jalar, dan kolang kaling opsional. 

Bahan-bahan nasi ketan : 

- 500gr ketan putih
- 600ml santan 

Cara membuat nasi ketan : 

1. Sebelum dimasak, rendam beras ketan selama 90 menit.
2. Kukus beras ketan selama 20 menit, jangan lupa untuk menutup tutup kukusan.
3. Masukkan 600ml santan kedalam panci. 
4. Setelah itu bumbui santan dengan memasukkan garam dan daun pandan.
5. Setelah dibumbui didihkan santan dengan api sedang, pastikan untuk terus mengaduk agar santan tidak pecah. 
6. Campur dengan ketan yang sudah dikukus selama 20 menit, aduk merata menggunakan spatula pastikan ketan dan santan sudah menyatu.
7. Setelah itu, masukkan kembali kedalam kukusan dan kukus selama 45 menit atau hingga pulen. 

Baca Juga:Resep Martabak Mini Lipat, Bisa Jadi Menu Pilihan selama Ramdhan


Cara membuat kolak durian : 

1. Tuang 600ml santan dan sedikit air kedalam panci. Lalu masukkan gula pasir, gula merah, daun pandan dan garam.
2. Aduk hingga gula merah larut, setelah itu masukkan durian beserta bijinya. 
3. Jika ingin memasukkan bahan-bahan opsional (labu kuning, pisang, ubi jalar dan kolang-kaling) bisa memasukkannya setelah memasukkan durian. 
4. Siapkan 1 ½ sdm tepung maizena dan larutkan didalam air secukupnya.
5. Lalu setelah kolak mendidih masukkan larutan tepung maizena dan aduk hingga kental.
6. Matikan kompor dan sajikan bersama dengan nasi ketan. 

Bagaimana? Mudah bukan cara untuk membuat kolak durian. Selain mengandung banyak vitamin, kolak durian juga dapat membuat cepat kenyang karena mengandung karbohidrat. (*M-Candra)

Sumber: Youtube mrs TeeRecipe

Berita

Terkini

Baim Wong dikabarkan gagal berangkat untuk melaksanakan ibadah haji tahun 2023 ini. Baim menyebut bahwa dirinya akan mendiskusikan hal tersebut dengan pihak travel untuk sementara waktu.

Hiburan | 18:01 WIB

Psikolog dan selebritas, Lita Gading, turut soroti sikap keluarga Virgoun dan Inara Rusli, saat pasangan artis itu putuskan untuk bercerai.

Hiburan | 17:30 WIB

Eva Manurung ungkap pendapatnya soal Inara Rusli yang sempat membahas kakak Virgoun beberapa waktu lalu. Menurut Eva Inara Rusli mengungkapkan pendapatnya hanya untuk kesenangan pribadi.

Hiburan | 17:01 WIB

Nikita Mirzani memutuskan untuk menutup komunikasi dengan Laura Meizani dengan memblokir seluruh media sosial dan tidak membayar uang sekolah di Inggris, begini tindakan Lolly

Hiburan | 16:30 WIB

Rita Sugiarto membongkar berbagai hal yang dilakukannya untuk menjaga eksistensi di dunia hiburan. Pasalnya penyanyi kondang itu memiliki banyak penggemar dari berbagai kalangan usia.

Hiburan | 16:01 WIB

Putri Doddy Sudrajat, Mayang disoroti warganet karena pakaiannya yang dinilai terbuka

Hiburan | 15:58 WIB

Inge Anugrah bocorkan cara Ari Wibowo kelola keuangan keluarga setelah sang aktor dijuluki 'suami pelit'

Hiburan | 15:30 WIB

Doddy Sudrajat ungkap dirinya lakukan operasi kantung mata karena dilamar seorang janda asal Brunei Darussalam

Hiburan | 15:10 WIB

Salmafina Sunan putri dari Sunan Kalijaga disoroti akibat memanggil sang ibunda dengan nama hewan berbulu. Salmafina menyebut sang ibunda sebagai Kelinci.

Hiburan | 15:01 WIB

Profil Simon Cowell, juri jutek, yang ditakuti dalam program America's Got Talent

Hiburan | 14:30 WIB

Seorang pengamen berinisial D (23) ditusuk hingga tewas oleh seorang prajurit TNI.

Metropolitan | 16:00 WIB

"Bukan dibakar. Itu hasil penyelidikan sementara, diduga ada upaya bunuh diri."

Metropolitan | 15:33 WIB

Kejadian ini membuat warga sekitar menjadi gempar, salah satunya, Agus.

Metropolitan | 12:38 WIB

Rapat koordinasi Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBI) NU.

Metropolitan | 06:52 WIB

"Ini makanya mereka ini dilatih yang mau pelatihan, biar mampu mendapatkan keahlian buat bekerja atau usaha," kata Heru.

Metropolitan | 00:42 WIB

Aldi Taher tak pernah jelas memberikan alasan terjun ke panggung politik.

Gosip | 17:16 WIB

Membalas bully dengan elegan, Ayu Ting Ting pamer kesuksesannya saat ini.

Gosip | 17:05 WIB

Tasya Farasya akhirnya buka suara terkait tudingan Tasyi Athasyia bahwa dirinya pernah menghasur brand untuk menjatuhkan kembarannya.

Gosip | 16:59 WIB

Beberapa artis India ini kedapatan memilih Bali sebagai tempat berlibur.

Gosip | 16:54 WIB

Adegan kekerasan yang tersaji di film G30S/PKI terlalu menyeramkan bagi Fadly Jackson kecil. Saat itu, ia ketakutan setengah mati sampai menangis.

Gosip | 16:44 WIB
Tampilkan lebih banyak