SuaraSoreang.id - Tanggal 1 April dikenal sebagai April Mop atau April Fools' Day, dimana orang-orang merayakan dengan cara unik. Mereka yang merayakan April Mop akan melakukan hal yang usil atau iseng kepada orang lain.
April Mop, juga disebut April Fools' Day, di sebagian besar negara April Mop jatuh pada hari pertama di bulan April. Mereka akan bermain lelucon pada hari pertama di bulan April misalnya, memberi tahu teman bahwa tali sepatu mereka terlepas atau mengirim mereka tugas yang disebut "tugas bodoh".
Begini sejarah singkat April Mop atau April Fools' Day. Ada banyak versi sejarah tentang April Mop ini, namun yang paling populer dan dipercaya berasal dari negara Prancis.
Pada tahun 1852, negara di Eropa mengganti penanggalan tahun baru dari 1 April menjadi 1 Januari.
Pergantian kalender tahun baru ini, diumumkan secara luas, namun sebagian yang tidak mendengar pengumuman tersebut tetap merayakan tahun baru pada 1 April. Hal tersebut dianggap lucu dan bodoh, sehingga lahirlah April Mop atau Fools' Day.
Ada beberapa versi perayaan April Mop di setiap negara dalam perayaan, namun semuanya memiliki kesamaan dalam hal membuat seseorang menjadi terlihat bodoh.
Baca Juga:Sejarah April Mop Tidak Jelas, Kenapa Setiap 1 April Selalu Dirayakan Hari Prank Sedunia?
Di Prancis, misalnya, orang yang dibodohi disebut poisson d'avril (ikan April), biasanya anak-anak di Prancis menyematkan kertas yang bergambar ikan, di punggung teman tanpa dicurigai.
Sedangkan di Skotlandia, April Mop ditunjukkan pada hal yang dikaitkan dengan lisensi seksual, dengan menempelkan kertas yang bertuliskan "tendang aku" yang disematkan di punggung teman.
Di banyak negara, biasanya mereka mengganti judul surat kabar dan media lainnya sebagai bentuk ikut berpartisipasi misalnya, dengan judul atau berita palsu. (*)
Sumber:Youtube/Net Entertainment News dan Britannica
Baca Juga:Manchester City vs Liverpool, Jurgen Klopp: Ini Pertandingan Super Penting