SUARA SOREANG - Salah satu item fashion yang tengah digandrungi para wanita saat ini yaitu rok plisket.
Rok plisket menjadi item yang wajib dimiliki oleh para wanita untuk tampil anggun dalam berkegiatan sehari-hari.
Berikut ini rekomendasi outfit anti gagal untuk dikombinasikan dengan rok plisket yang ada di lemari anda.
1. Rok Plisket dengan Vest Rajut
Baca Juga:Tiga Tim Inovasi Pupuk Kaltim Raih Predikat 4 Stars di Ajang ICC-OSH 2023
Vest rajut bisa menjadi pilihan yang tepat untuk dipakai bersama rok plisket milik anda.
Rok plisket bisa terlihat lebih menarik saat digunakan dengan kemeja basic dengan outer vest rajut.
Vest rajut yang digunakan sebagai luaran kemeja itu bisa dimasukkan ke dalam rok untuk menambah kesan rapi namun tetap terlihat santai.
2. Rok Plisket dengan Blazer Crop
Selain menggunakan vest rajut, anda bisa mengkombinasikan rok plisket dengan blazer crop.
Baca Juga:9 Artis Punya Bisnis Properti, Ada yang Jadi Raja Kos-kosan
Blazer crop sendiri dapat digunakan secara terbuka tanpa harus mengkancingkannya saat dipakai.
Pemakaian blazer crop dengan rok plisket bisa membuat anda terlihat lebih tinggi dan slim.
3. Rok Plisket dengan Kemeja Katun Oversize
Rok plisket juga dapat digunakan dengan kemeja oversize berbahan katun untuk menampilkan kesan casual.
Rok plisket juga dapat digunakan sebagai outfit sehari-hari dengan look yang lebih simpel dengan kemeja oversize.
Penggunaan kemeja oversize bisa membantu anda untuk menutupi bentuk tubuh serta mengutamakan kenyamanan saat dipakai.(*)
Sumber: TikTok/fionathanie